
Masih dalam kondisi pandemi virus COVID-19. Mulai hari Senin, 13 Juli 2020 SMKN 1 Gebang Cirebon mengawali tahun pelajaran baru dengan metode Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara daring atau online.
Seluruh pengajar memberikan materi atau tugasnya yang dilakukan dengan daring melalui video yang telah di-upload di YouTube maupun dikirim secara langsung via grup WhatsApp kelas. Begitu juga dengan muridnya, Taruna/i SMKN 1 Gebang menyimak materi atau mengerjakan tugas yang telah diberikan secara daring atau online dengan penuh antusias.
Tak terkecuali dengan Satrio. Seorang pelajar SMKN 1 Gebang Cirebon kelas XII di jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) yang mengerjakan tugas dengan memadukan kreatifitasnya.
Tugas yang diberikan adalah tugas untuk membuat video singkat tentang Introduce My Self atau memperkenalkan diri sendiri dengan memakai bahasa inggris. Tentunya tugas ini diberikan oleh guru pengajar mata pelajaran Bahasa Inggris di kelas XII Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Dalam video berdurasi 20 detik ini, Ia menuangkan ke-kreatifitasnya dengan membuat dirinya seakan-akan ada dua dalam video tersebut. Dengan hanya menggunakan sebuah aplikasi video editor yang bernama KineMaster, Ia berhasil membuatnya menjadi seperti nyata.
“Kita harus terus giat belajar dan berusaha walaupun kondisi sekarang sedang pandemi virus COVID-19, perbanyaklah belajar secara otodidak dan jangan lupa berdo’a, karena usaha tidak akan berjalan kalau tidak dibarengi dengan do’a” ucap Satrio menambahkan.
Tidak ada salahnya menuangkan kreatifitas yang sesuai dengan bakat Kita, asalkan di situasi dan kondisi yang benar. Justru dengan kesanggupan Kita untuk dapat menuangkan kreatifitas yang ada di diri Kita, itu akan menjadi keunikan tersendiri dari yang lainnya. (Gusnanto)
1 komentar
jayanto, Thursday, 16 Jul 2020
Live IG dong Kaka 😂